Cara Daftar Tes IELTS di IALF Jakarta Dini Tell More: Cara Daftar Tes IELTS di IALF Jakarta

Sabtu, 16 Januari 2021

Cara Daftar Tes IELTS di IALF Jakarta

 Selamat Tahun Baru 2021! *yang udah lewat 15 hari haha



Yeaa, ini postingan pertama aku di tahun 2021 dimana akhir dan awal tahun itu lagi rame-ramenya scholarship hunter daftar tes IELTS di mana mana *termasuk aku ehee.


Tes IELTS itu ada 2 jenis, academic dan general training. Mostly orang-orang yang daftar IELTS test itu untuk keperluan sekolah ke luar negeri, tapi ada juga kampus-kampus di Indonesia yang membutuhkan IELTS di jenjang S2 maupun yang lebih tinggi dan ini pake tes IELTS akademik. Ada juga yang tes IELTS buat kerja di luar negeri dan yang ini pake IELTS yang general training.


Aku sendiri?


Kalo aku, buat persiapan apply beasiswa luar negeri hehe, doain yang kengkawanku yang baca postingan ini semoga aku lulus, dan semoga kalian juga yang punya rencana kuliah di luar negeri dilancarkan segala persiapannya dan lulus juga yaa! aamiin


Berdasarkan baca dan nanya-nanya tentang IELTS, jadi untuk daftar IELTS itu mesti dari jauh-jauh hari, apalagi lagi pandemi gini. Rencananya aku mau daftar tes tanggal 9 Januari 2021, tapi karena aku telat daftar sehari, jadinya aku kebagian di tanggal 12 Januari 2021. Padahal aku daftarnya di 15 Desember 2020 loh.


Nah, berhubung aku tinggal di Jakarta Selatan, aku memutuskan ikut tes IELTS di IALF, karena IALF merupakan institusi penyelenggara IELTS yang tempatnya paling deket dengan kosan. Menurut pendapatku, jarak tempat tes sama rumah juga mempengaruhi kesiapan kita di hari pelaksanaan tes.


Kali ini aku bakal share gimana cara daftar tes IALF ini pastinya secara online yaa..

yuk langsung aja..


Cara Daftar Tes IELTS di IALF secara Online

1. Kunjungi website IALF dan langsung aja klik "book your IELTS paper based or computer test now", atau kalian bisa klik disini https://www.ialf.edu/ielts-test-dates-locations-in-indonesia/


tampilan home IALF website


2. Kemudian klik book now, dan akan keluar tampilan seperti di bawah ini. Pilih lokasi tes Jakarta, atau kota lain kalo kamu berada di kota lain. Jangan lupa persiapkan foto KTP atau Paspor yaa


Online IELTS Registration in IALF


3. Akan muncul ketentuan dokumen untuk daftar IELTS Tes di IALF, dan klik next;


4. Pilih tes sesuai kebutuhan, Paper Based Test atau Computer Delivered Test


5. Pilih tanggal, modul nya sesuai dengan jenis tes, akademik atau general serta test timenya dan klik choose this test;


6. Akan tampil laman seperti ini, disini kalian harus memilih tanggal lagi, karena kuota tes bisa berbeda-beda, bisa merubah tempat dan juga modul, ketika kalian sudah memilih akan tampil detil hari, tanggal dan waktu untuk tes Listening, Reading, dan Writing. Sedangkan Speaking tidak menggunakan komputer, melainkan tetap face to face dengan examiner dan waktunya bisa siang atau pagi tergantung pilihan kalian. Bisa juga di lain hari untuk speaking sesuai ketentuan IALF. Jika sudah, klik continue


Registration for an IELTS Test in IALF


7. Disini kita memastikan lagi untuk waktu Speaking Test, kemudian klik continue dan kalian diminta untuk membuat akun sehubungan dengan detil informasi kalian dan pembayaran;


Speaking Test Selection in IALF


8. Setelah membuat akun dan verifikasi via email, kalian akan melanjutkan mengisi candidate details dan application details dengan akun yang telah kalian buat (id akun akan dikirimkan melalui email);


9. Kemudian akan dilanjutkan dengan recognising organisations, disini kalian memiliki opsi untuk pengiriman hasil tes ke institusi atau organisasi terntentu gratis, tapi ada juga yang berbayar tergantung daerahnya atau organisasinya;


10. Setelah itu, kalian akan melihat booking summary, di sini kalian klik saja proceed to payment offline, kemudian akan dikirimkan email perihal hal tersebut. Untuk pembayaran online bisa kalian lihat di email bagian bawah, tulisannya IALF IELTS ONLINE PAYMENT, setelah itu kalian akan diarahkan dan diberitahu cara pembayaran onlinenya;


11. Bayar, dan selesai deh, kalian akan menerima receiptnya. Untuk paper based, akan langsung diberitahu via email perihal ketentuan dateng jam berapa dan hal lainnya. Namun untuk computer delivered test, ketentuan waktu untuk registrasi dan hal lain akan dikirimkan ke email sehari sebelum kalian tes.


kalo dari pengalamanku, aku tes di hari Selasa dengan waktu tes Listening, Reading, dan Writing di jam 9, test speakingnya di siang hari jam 1 sampai dengan jam 3 sore. Alhamdulillah aku kebagian giliran pertama, di jam 1, jadi geperlu nunggu lama hehe


Biayanya sama ya, untuk paper based maupun computer based yaitu Rp 2.900.000 alias dua juta sembilan ratus ribu rupiah dan harganya bisa berubah-ubah sepanjang waktu sesuai dengan dollar saat itu.


Kalo fasilitas tes computer delivered tes sangat bagussss, komputernya 24 inch dan touch screen, headphonenya sangat jelas dan jernih suaranya. dan inget ya kalian gaperlu bawa banyak barang, karena pas tes cuma boleh bawa KTP/Paspor dan botol air minum/mineral transparan. Jadi kalo ada merknya, itu akan digunting sama panitia.


Saran aku, kalian kalo ambil tes pagi kaya aku, bisa bawa bekal yaa, ketimbang jajan di luar butuh waktu dan tenaga buat turun ke lobi atau ke tempat makan yang kita belum tau ada dimana. Kalo bawa bekal, kalian bisa makan di pantry IALF. Untuk umat muslim, ada musholla juga di IALF, tapi harus bawa alat solat sendiri ya hihi


Untuk hasil computer delivered tes 3-5 hari setelah tes sih, punyaku juga belum keluar, nanti aku bakal kasihtau gimana cara ambil hasil tesnya ya..

Aku juga bikin tulisan tips dan trik persiapan IELTS serta pengalaman tes IELTS di IALF yang bisa kalian baca disini.


Semangat yaaa buat kalian yang mau tes IELTS! semoga lancar dan dapet band score yang tinggi. aamiin

Semoga tulisan ini bermanfaat yaa.. byee..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar